Setelah dokter mendiagnosis seseorang terkena Computer Vision Syndrome tentu kita membutuhkan langkah untuk mengatasinya. Sudah pernah kita bahas pada artikel terdahulu mengenai Rule of 20-20-20 from American Optometric Association.
Kali ini kita akan memberikan tips – tips untuk mengatasi keluhan penglihatan yang meliputi menjaga kesehatan mata dan mengatur posisi pandang layar monitor.
Jaga Kesehatan Mata Anda
Beberapa orang yang tidak berkacamata patut mempertimbangakn untuk menggunakan kacamata yang khusus didesain untuk melihat layar monitor. Sedangkan yang sudah menggunakan kacamata mungkin merasa pandangan yang tidak optimal saat menatap komputer.
- Kacamata atau lensa yang umum digunakan kurang optimal jika digunakan untuk bekerja di depan komputer. Dibutuhkan penyesuaian pada kekuatan akomodasi dan ketebalan lensa serta bisa dipertimbangkan penggunaan pelapis lensa untuk mendapatkan kemampuan dan kenyamanan maksimal.
- Beberapa pengguna komputer memiliki masalah pada koordinasi dan fokus mata. Pada kondisi ini dibutuhkan senam mata yang bertujuan untuk meningkatkan efektifitas kerjasama mata dan otak.
Atur Posisi Pandang Komputer Anda
Faktor yang tidak kalah pentingnya dalam mencegah dan mengurangi efek CVS berkaitan erat dengan penggunaan komputer. Demi kesehatan anda ikuti langkah – langkah di bawah ini :
- Lokasi layar monitor. Posisi layar monitor optimal adalah 15-20 derajat di bawah mata, jarak 20-28 inch (50-71 cm) diukur dari bagian tengah layar ke mata.
- Berkas materi. Jika anda mengetik dari berkas dokumen, letakkan berkas di atas keyboard atau sejajar dengan layar monitor. Ini berguna untuk mengurangi pergerakan leher dan kepala.
- Pencahayaan. Posisikan komputer sedemikian rupa sehingga tidak menyebabkan pantulan sinar yang bisa menyilaukan mata.
- Layar anti silau. Gunakan pemfiilter cahaya jika posisi komputer anda tidak bisa menghindari pantulan cahaya.
- Posisi duduk. Gunakan kursi yang empuk dan nyaman. Sesuaikan tinggi kursi agar telapak kaki anda menyentuh lantai dengan sempurna. Apabila kursi memilik lengan sandaran, pastikan sandaran tidak mengganggu tangan saat mengetik.
- Istirahat sejenak. Istirahatkan mata anda minimal 15 menit setiap penggunaan komputer selama 2 jam berturut – turut atau gunakan Rule of 20-20-20 from AOA.
Semoga seri artikel Computer Vision Syndrome memberikan anda pengetahuan dalam menjaga kesehatan mata. Jaga kesehatan mata anda karena Mata Adalah Jendela Dunia.
Computer Vision Syndrome (1) : Masalah Kesehatan Baru Bagi Manusia Modern
Computer Vision Syndrome (2) : Kenali Lebih Dalam Computer Vision Syndrome